--> Skip to main content

Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim - Sholat merupakan salah satu Rukun dalam Islam, dan itu wajib untuk dikerjakan. Dalam kondisi apapun wajib dikerjakan, baik duduk, maupun secara tiduran jika sedang sakit cukup berat.

Tidak ada alasan bagi orang-orang yang sehat tidak menjalankan sholat lima waktu. Karena sholat 5 waktu merupakan tiangnya agama, muslim yang baik terlihat dari bagaimana disiplinnya ia dalam menjaga sholat 5 waktunya.

Dalam Islam, ada himbauan agar setiap muslim bisa menjalankan sholat wajib tepat waktu, tidak dimundurkan hanya karena sebuah aktivitas.

Pekerjaan apapun, harus bisa diusahakan untuk bisa sholat tepat waktu. Dimanapun kita berada.

Biasanya, kalau kita lagi dalam perjalanan atau traveling, mau sholat saja mesti nunggu menemukan masjid terlebih dahulu baru menunaikan sholat. Walhasil, terkadang untuk menemukan masjid atau mushola butuh waktu yang banyak, sehingga sangat mepet dengan waktu sholat yang sudah mau habis.

Tapi itu kita ya, bukan orang-orang hebat dibawah ini. Mereka berusaha menjalankan sholat tepat waktu meskipun kondisi tempatnya tidak lazim.

Baca Juga :   12 Ide Pengambilan Foto yang Keren dan Unik untuk Instagrammu

Namun, mereka tetap bisa menjalankan sholat. Masyaa Allah, ketika sholat sudah menjadi kebutuhan, dimanapun lokasinya, tidak akan lepas dari menunda sholat.

Berikut dibawah ini, ada 22 foto yang menunjukkan orang-orang tetap sholat tepat waktu meski ditempat yang tak lazim,  mari sempatkan melihat agar menjadi motivasi diri untuk bisa sholat tepat waktu.

1. Seorang pria terlihat sedang sholat ketika ia berada dialam sebuah kereta api sepertinya Commuter line, terlihat khusyuk dengan orang-orang disekelilingnya yang tidur dan sibuk sendiri.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

2.  Ibu-Ibu yang berdagang dipinggir jalan pun menyempatkan sholat dibalik gerobak dagangannya.  Tidak memperdulikan kebisingan suara dari kendaraan yang lewat. Allah lah yang utama.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

3. Seorang Bapak menyempatkan sholat diantara Kendaraan Truk dan mobil-mobil pribadi. Kondisi kemacetan tidak menyulitkannya untuk bisa tetap sholat.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

4. Sebuah pemandangan yang mengharukan, ketika kamera mengabadikan momen seorang ibu-ibu pedagang gerobak dorong menjalankan sholat tepat waktu meski dipinggir jalan. 


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

5. Ini cukup ekstrim, terlihat seorang kakek yang sholat diatas pembatas jalan. Meski kendaraan lalu lalang, ia tetep khusyuk menjalan sholat tepat waktu


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

6. Berada dilokasi yang berudara dingin, atau ketika bermain sky di lokasi bersalju. Mereka tetap bisa menjalankan sholat tepat waktu dengan berjamaah. Brrrrrr.... 


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

7. Kalau ini luar biasa, seorang anak terlihat sedang sholat meski dibelakang banyak berjajar pasukan militer yang sedang mengawasinya. Baginya Sholat dan Allah adalah yang utama, dan sebaik-baik aktivitas.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

8. Berhenti saat naik motor dan kemudian menjalankan sholat? jarang dikakukan pasti. Tapi beda dengan pria ini. Disaat kondisi jalan sepi, digunakanlah untuk sholat tepat waktu.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

9. Lokasi yang terbatas, membuat seorang pria melakukan sholat dengan tepat waktu diatas kendaraan bermotor (Bajaj).


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

10. Kalau yang seperti ini pasti bukan di Indonesia, ketika sholat orang-orang disekitar akan terheran-heran dan malah memotretnya. Terlihat dari orangnya, berada di luar negeri. Meski diamati, muslim tersbut tetap sholat.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

11. Sebagai petugas kereta api, juga bukan menjadi alasan untuk tidak menjalankan sholat tepat waktu. Meski berada diatas gerbong kereta api yang berjalan sekalipun, usahakan untuk bisa menjalankan sholat tepat waktu. Harus bisa menjaga keseimbangan nih,...


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

Baca Juga :  Ide Kreasi Unik dari Bahan Mur dan Baut Bekas

12. Sebagai penumpang, berada didalam gerbong kereta api dan bersebelahan dengan orang lain. Bukan menjadi alasan untuk tidak menjalankan sholat. Terlihat seorang wanita memakai mukena, menjalankan sholat sambil duduk di dalam kereta api.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

13. Traveling juga bukan berarti melupakan kewajiban akan sholat lho ya, contohnya mas ini, ditengah hutan, dipinggir jurang, tetep menjalankan kewajiban sholat. Kamu yang katanya pecinta alam gimana? 


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

14. Jangan mau kalah sama adek ini deh. Ditengah ladang, ia menyempatkan sholat beralaskan daun dengan sarung yang menutupi badannya. Bahkan ia tampak tak memakai baju. Masyaa Allah, semoga Allah senantiasa menjaga imannya. Aamiin Yaa Rabb.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

15. Mudik disaat hari Lebaran, ketika macet terjadi dijalan tol, bukan alasan untuk malas menjalankan sholat. Dibawah ini terlihat keluarga yang berhenti dipinggir jalan hanya sekedar untuk menjalankan sholat. 


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

16. Dibawah ini juga, memberhentikan kendaraan dipinggir jalan untuk menjalankan sholat. Sungguh menjadi pemandangan takjub tapi juga menjadi pukulan telak bagi kita.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

17. Pedagang ini pun meletakan dagangannya yang ia pikul, kemudian menggelar sajadahnya dipinggir jalan, ditunaikanlah sholat tanpa ada rasa risik oleh keadaan sekitar. 


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

18. Kalau yang ini bener-bener tak lazim nih lokasinya, diluar angkasa sholatnya. Astronot ini tetep menjalankan sholat meski sambil melayang. Terlihat dari bendera di seragamnya, ia astronot dari Negeri jiran Malaysia.


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

19. Ini sempat viral kemaren ketika sholat ied tahun 2019, seorang anak yang memilih sholat didalam ATM. Anak yang cerdas, disaat yang lain kepanasan, ia malah nyaman. Tapi jangan-jangan malah ia tidur yaa...hehehe 


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

Baca Juga :  Awalnya Bahagia saat Dagangannya Diborong, tapi Kakek 92 Tahun malah Ditipu

20. Pemandangan pedagang yang tetep menjalankan sholat 5 waktu sepertinya cukup banyak. Menjalankan sholat, dengan gerobak dagangannya sebagai pembatasnya. Semoga rezeki mengalir terus buat pedagang-pedagang seperti ini. 


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

21. Melihat dari Taxinya, bukan taxi di Indonesia, melainkan Taxi di luar negeri, sepertinya Amerika. Di foto terlihat seorang supir Taxi menjalankan kewajibannya sebagai seorang muslim untuk sholat 5 waktu, ia sholat di atas Taxinya. Masyaa Allah....


Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

22. Lihatlah pemandangan ini, sepeda yang dipakai buat berdagang ia tepikan, dan kemudian menjalankan sholat diatas rumput dipinggir jalan. Sepede berkeranjangnya berada didepannya. Bener-bener pukulan keras buat kita.

Orang-Orang Ini tetap Sholat Tepat Waktu meski Ditempat yang Tak Lazim

Dari ke 22 foto orang-orang yang tetap sholat tepat waktu meski ditempat yang tak lazim, harusnya menjadi pukulan telak dan kerasa banget untuk kita. Muslim yang punya waktu longgar, serta tempat yang sangat lazim untuk sholat. Tapi malah sering menunda bahkan lupa.

Di kantor yang notabene ada musholanya, juga sering terlupakan dalam menjalankan sholat 5 waktu. Nanti akh, kerjaannya lagi nanggung dan banyak. Sebentar lagi, terucap begitu. Tau-tau waktunya kurang 10 menit. Langsung deh sholat dengan cara Flash, alias kecepatan penuh.

Lagi-lagi hanya sebuah ritual saja, tanpa adanya esensi didalamnya ketika menjalankan sholat. Iya atau ya?

Baca Juga : Foto-Foto betapa Miris dan sangat Parahnya Gaya Pacaran Anak Jaman Sekarang

Semoga dengan melihat foto-foto orang sholat lima waktu ditempat yang tak lazim diatas dapat menumbuhkan semangat untuk bisa menjalankan sholat tepat pada waktunya, dimanapun berada, meski lokasinya tidak lazim.

Aamiin yaa Rabb..

Share ya, agar sahabat. keluarga dan orang-orang disekitarmu bisa menyadarinya, bahwa sholat itu penting bagi dan sebuah kebutuhan yang sangat primer bagi hidup seorang muslim!!

  
Pusataka
Dari Google Image
Jangan Lupa Tersenyum
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar