Apa Itu GAFATAR? dan 3 Cara Menghindarinya
Apa Itu GAFATAR? dan 3 Cara Menghindarinya |
cara logika dari keuangan sudah tercukupi. Akhirnya misteri Dr Rica mulai terkuak setelah diketahui bahwa sebelum pergi, Dr Rica sempat menulis surat untuk suaminya suaminya Dr Akbar Aditya Wicaksono bahwa kepergiannya untuk berjuang di jalan Allah, tetapi bukan untuk bergabung dengan kelompok radikal ISIS dan kepergiannya bukan untuk selamanya. Begitu lah inti surat panjang yang dibuat oleh Dr Rica. Dari isi surat yang ditulis Dr Rica timbullah pertanyaan
Ikut Organisasi apakah Dr Rica sampai pergi tanpa bilang-bilang?
Dari keterangan suaminya, memang Dr Rica sebelum menikah aktif disebuah organisasi yang bernama GAFATAR (Gerakan Fajar Nusantara) tetapi setelah menikah dengan Dr Adit terus berhenti. Nah, karena hal ini saya penasaran dengan yang namanya GAFATAR, karena 2 tahun yang lalu pernah mengikuti kegiatan yang dibuat oleh GAFATAR. Karena awalnya saya tau kalau organisasi ini merupakan organisasi yang bergerak dibidang sosial dan pemberdayaan masyarakat. Semisal Donor darah, pengobatan gratis dan lainnya. Waktu itu belum ada anggota yang mempengaruhi untuk tidak sholat, saya tetep sholat seperti biasa.
Dari keterangan suaminya tersebut diperkirakan Dr Rica pergi untuk kembali bergabung dengan GAFATAR. Dan untuk kebenaran masih diteliti oleh pihak kepolisian. Apakah kepergiannya untuk bergabung dengan GAFATAR atau dengan organisasi lain, hal ini masih dalam peyelidikan yang intens dari pihak kepolisian.
Apakah GAFATAR itu?
Apa Itu GAFATAR? dan 3 Cara Menghindarinya |
GAFATAR merupakan gerakan kemasyarakatan yang beazaskan pancasila jika menilik dari visi misi GAFATAR. Gerakan ini memiliki visi "Terwujudnya tata kehidupan masyarakat, bangsa dan negara yang damai
sejahtera, beradab, berkeadilan dan bermartabat di bawah naungan Tuhan
Yang Maha Esa melalui penyatuan nilai-nilai luhur bangsa, peningkatan
kualitas ilmu dan intelektualitas, serta pemahaman dan pengamalan
nilai-nilai universal agar menjadi rahmat bagi semesta alam."
dan misi "Memperkuat solidaritas, kebersamaan, persatuan, dan kesatuan khususnya
antar sesama elemen bangsa Indonesia serta dunia pada umumnya. Selain
itu, juga memupuk saling pengertian dan kerja sama antar sesama lembaga
yang memiliki kepedulian dan perhatian terhadap upaya perdamaian dan
kesejahteraan dunia." Untuk selengkapnya bisa dilihat disitus resminya DISINI (saat ini situs resminya telah dihapus).
Setelah berita tentang Dr Rica mencuat, dan GAFATAR disinggung. Saya pun bertanya "bukankah GAFATAR merupakan organisasi yang bergerak dalam bidang sosial? kemudian hubungannya apa dengan Dr Rica pergi tanpa pamit dengan bilang ingin berjuang di jalan Allah? apakah didalam GAFATAR ada semacam pendoktrian agama?". Saya menjadi penasaran, mulailah saya mencari tau tentang organisasi ini. Dan banyak berita negatif tentang organisasi ini yang berhubungan dengan aliran sesat.
Dalam situs kabarmakkah.com, dalam artikelnya menyebutkan bahwa sebelum bernama menjadi GAFATAR. Organisasi ini bernama komar alias Komunitas Millah Abraham, dan sebelum bernama komar, mereka terkenal dengan nama Al Qiyadah Islamiyah (ajaran sesat dengan nabi palsunya Ahmad Musadek).
Sekarang ini aliran GAFATAR sudah menyebar dari Aceh hingga Papua dan banyak anggotanya yang ditangkap polisi karena menyebarkan paham sesat.
Apakah memang benar GAFATAR jelmaan lain dari Komar atau Al Qiyadah Islamiyah, mungkin benar karena dari regional.kompas.com bahwa pada saat pertemuan gubernur jawa tengah Ganjar Pranowo dengan Pengurus DPD GAFATAR Jawa Tengah, ketika ditanya hubungannya dengan Ahmed Musadek mereka menjawab Ahmad Musadek sebagai sesepuh atau penasihat mereka. Kemudian Gubernur Jateng tersebut menasehati mereka karena tau kesesatan Ahmad Musadek. Tetapi tidak tau apakah saran gubernur, mereka terima atau dikesampingkan.
Bagaimana Cara GAFATAR melakukan Perekrutan?
Pola perekrutan GAFATAR sudah terbaca oleh MUI. Ketua komisi Dakwah Dan Pengembangan Masyarakat MUI, KH Cholil Nafis. Menurutnya GAFATAR menyasar pada orang yang berpendidikan tinggi tetapi minus pengetahuan agamanya. Berikut beberapa cara perekutan mereka sepengetahuan saya :
- GAFATAR menyasar pada orang-orang berpendidikan tinggi yang tertarik dengan agama tetapi tidak mempunyai dasar agama yang mencukupi.
- GAFATAR menyasar pada kaum-kaum muda terpelajar dengan pengetahuan agama yang rendah.
- GAFATAR menyasar pada orang-orang galau yang pengetahuan agamanaya rendah
- GAFATAR menyasar pada orang-orang yang gampang diiming-imingi kebahagiaan.
- GAFATAR menyasar pada pada sahabat-sahabat dekat
Jadi berhati-hatilah, karena MUI sudah melarang organisasi ini. Untuk itu mungkin ini sedikit dari banyak cara agar tidak terjerumus ke dalam organisasi ini.
- Pegang teguh syahadat islam
Ašyhadu ʾal lā ilāha illa l-Lāh, wa ʾašhadu ʾanna muḥammadar rasūlulLāh
"Saya bersaksi bahwa tiada Ilah
selain Allah, dan saya bersaksi bahwa Muhammad adalah rasul (utusan)
Allah".
- Pegang teguh, jika ada ajaran yang memperbolehkan untuk tidak sholat 5 waktu itu berarti salah.
karena perintah sholat 5 waktu datang langsung dari Allah dan Rasul SAW.
" Dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat dan ruku'lah beserta orang-orang yang ruku". [QS. Al Baqarah: 43]
"Maka apabila kamu telah menyelesaikan shalat(mu), ingatlah Allah di
waktu berdiri, di waktu duduk dan di waktu berbaring. Kemudian apabila
kamu telah merasa aman, maka dirikanlah shalat itu (sebagaimana biasa).
Sesungguhnya shalat itu adalah fardhu yang ditentukan waktunya atas
orang-orang yang beriman." [QS An Nisa: 103]
- Pegang teguh bahwa Rasulullah Muhammad SAW sebagai Nabi dan Rasul Terakhir serta tidak ada Nabi dan Rasul setelah Beliau SAW
“Muhammad itu sekali-kali bukanlah bapak dari seorang laki-laki di
antara kamu., tetapi Dia adalah Rasulullah dan penutup nabi-nabi. dan
adalah Allah Maha mengetahui segala sesuatu.” (QS. Al Ahzab : 40)
Jika melenceng salah satu dari ketiganya, berpikirlah ulang. Apa ini ajaran Rasulullah SAW dari Allah?
Jika kita diyakinkan dengan ajaran bahwa sholat
itu bukan wajib, maka pikirkanlah bahwa Rasulullah SAW yang sudah pasti masuk
syurga saja melakukan sholat apa lagi kita yang berlumuran dosa.
Sadarkan Pikiran selalu, jika kita mudah menerima, pasti kita akan menjadi gampangan untuk direkrut.
Terima Kasih telah telah membaca artikel Apa Itu GAFATAR? dan 3 Cara Menghindarinya