Goa Jatijajar
Mulut Goa Jatijajar |
Pokoknya jalan-jalan ke Kebumen Jawa
Tengah belum lengkap jika tidak mampir ke Goa Jatijajar. Selama ini GoaJatijajar yang terletak sekitar 42 kilometer arah barat daya pusat kota Kebumen
tersebut memang menjadi obyek wisata andalan kabupaten berlambang burung walet
tersebut.
Tidak hanya suguhan keelokan goa,
sepanjang perjalanan, kita juga akan dimanjakan dengan hijaunya persawahan yang
menghampar luas disisi jalan. Jalan yang berkelok-kelok menambah perjalanan
semakin indah dan menyenangkan. Di Goa Jatijajar, para wisatawan
akan menyusuri melalui jalan dengan lapisan semen karena Goa ini telah
direnovasi.
Di dalam Goa Jatijajar, para wisatawan akan disuguhi dengan endapan-endapan batu kapur, aliran sungai di bawah tanah yang muncul dari dinding Goa dan kemudian ke dinding Goa yang lannya. Tempat aliran sungai tersebut oleh masyarakat sekitarnya disebut sendang. Di dalam Goa Jatijajar mempunyai 4 buah sendang yaitu sendang mawar, sendang kantil, sendang jombor, dan sendang puser bumi. Di dalam Goa juga dibuat patung-patung yang menceritakan tokoh lutung kasarung.
Para wisatawan juga tidak perlu takut ketika masuk Goa Jatijajar, karena di dalam Goa terdapat lampu-lampu listrik. jadi para pengunjng tak perlu membawa senter atau alat penerang lainnya.
Goa ini sangat menarik sebagai tempat wisata keluarga diakhir pekan. Akses untuk menuju ke Goa jatijajar juga tidak sulit dan juga jalannya sudah beraspal halus.
Pustaka: Riyadi, Sugeng. 1992. Kebumen Beriman Tanah Kelahiranku. Kebumen: Pustaka Abadi Kebumen
Baca juga : Tidak Ada Pembatasan Apa pun dalam Berdoa